Biasanya kamu melihat atau membuat gazebo dengan menggunakan material kayu sebagai bahan dasarnya. Nah, kali ini kamu bisa mencoba untuk membuat dengan tampilan yang lebih unik, yaitu menggunakan pipa PVC. Tidak perlu khawatir dengan harga pipa yang mahal, karena material ini masih cukup terjangkau kok. Membuatnya juga tidak sulit dan bahannya mudah kamu temukan.

Bagaimana cara membuatnya? Langsung saja yuk…

Sebenarnya, untuk pipa yang kamu butuhkan akan sesuai dengan bentuk atau desain dari gazebo yang akan kamu buat. Namun, untuk yang akan kita bahas sekarang adalah gazebo dengan model yang paling sederhana seperti yang diambil dari situs home-dzine.

Bahan yang diperlukan:

  • 2 buah pipa 3 meter

    image source: Gazebo Ideas
  • 2 buah pipa 2 meter
  • 4 buah pipa 2,5 meter
  • 3 meter pipa ABS
  • 4 buah penyambung pipa L
  • 4 buah penyambung pipa T
  • Isolasi pipa

Cara membuat:

  • Sambungkan pipa berukuran 3 meter dengan pipa berukuran 2 meter dengan menggunakan penyambung pipa T. Jadikan pipa 3 meter sebagai panjang dan pipa 2 meter sebagai lebar (nantinya akan berbentuk persegi panjang).
  • Pada sisi kosong penyambung T, pasang penyambung pipa L. Fungsi penyambung L ini akan menyambungkan bagian ini dengan kaki gazebo nanti. Kedua poin ini digunakan untuk membuat kerangka atas gazebo.
  • Sebelum memasang bagian kaki, kamu harus membuat pondasi terlebih dahulu. Buatlah satu titik terlebih dahulu sebagai dasar titik pondasi lainnya. Galilah lubang pada titik tersebut, dengan kedalaman sekitar 30 cm.
  • Potong pipa ABS menjadi 4 buah dengan panjang yang sama. Kemudian masukkan salah satu pipa ABS ke dalam lubang pondasi yang telah dibuat. Berikan tanda dengan menggunakan isolasi 30 cm pipa ke bawah. Kemudian tutup lubang pondasi tersebut dengan semen. Pastikan bahwa pipa terpasang pada bagian tengah dan terpasang secara tegak lurus ke atas. Sebab, jika pipa ABS ini miring sedikit saja maka pondasi gazebo tidak akan kuat atau bahkan gazebo tidak akan berhasil dibuat.
  • Cobalah sambungkan pipa ABS yang telah terpasan dengan kerangka bagian atas untuk menentukan ketiga titik pondasi lainnya. Pastikan bahwa seluruh pondasi dibuat dengan benar.
  • Selanjutnya, bongkar kembali kerangka bagian atas jika kamu ingin memasang gorden pada sisi kanan, kiri, depan dan belakang gazebo. Namun jika tidak, maka poin ini bisa dihilangkan.
  • Sambungkan pipa ABS pada pondasi dengan kaki gazebo yang telah disambungkan dengan kerangka atas gazebo. Untuk pemasangan ini, kamu mungkin akan membutuhkan bantuan dari beberapa orang.

Memang sih tidak terlalu mudah dalam membuatnya. Akan tetapi, jika kamu berhasil membuatnya pasti kamu akan mendapatkan sebuah kepuasan tersendiri. Benar gak? (Vita)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *