Hmm, keliatannya masih banyak nih diantara kalian yang berusaha untuk mencari kelanjutan artikel tentang kota yang raib dari permukaan bumi di handphone pintar menggunakan paket internet cepat murah? Tenang, kalian tidak harus repot-repot untuk mencarinya, lantaran di artikel ini penulis akan melanjutkan kembali daftar beberapa kota yang pernah ada di permukaan bumi ini, tapi sudah hilang tanpa jejak dari artikel kota yang raib dari permukaan bumi (part I). Berikut beberapa diantaranya. Selamat membaca, ya!

Kota Z

source: google

Kota Z adalah kota yang menurut legenda hilang ditelan bumi, dan berlokasi di hutan belantara negara Brazil. Dulunya, pada tahun 1925 seorang penjelajah bernama Percy Fawcett pernah mendatangi hutan belantara ini. Fawcett sendiri menamai hutan ini dengan sebutan Z, yang menemukan informasi mengenai kota yang satu ini dari sebuah manuskrip di perpustakaan nasional Rio de Jeneiro. Di manuskrip ini, dinyatakan jika terdapat sebuah kota yang bergelimang perak dengan bangunan yang ditinggali bertingkat mirip dengan bangunan Yunani Kuno. Namun, sayangnya pada saat menjelajah kota ini, Fawcett bersama dengan seluruh timnya tidak pernah lagi ditemukan muncul ke permukaan, dan hilang bak ditelan oleh bumi berikut dengan kota Z-nya.

Kota Aztlan

source: google

Kota Aztlan sendiri dipercaya merupakan salah satu kota yang dibuat oleh bangsa Aztec di Amerika Kuno. Tetapi, tidak banyak yang mengetahui mengenai asal usul budaya Aztec, lantaran kota yang sudah dibangun tidak pernah ditemukan lagi. Meskipun banyak yang percaya jika kota ini sudah hilang dari bumi, tapi tidak sedikit pula yang berpendapat bahwa nantinya kota ini akan muncul kembali. Dan, menurut kisah di kota Atzlan ini terdapat tujuh suku yang dulunya pernah menghuni Chicomoztoc seperti Acolhua, Mexica, Tepaneca, Chalca, Tlaxcalan, Tlahuica, Xochimilcha. Namun, disebabka memiliki bahasa yang mirip, akhirnya tujuh suku ini meninggalkan gua mereka, dan memilih tinggal di kota Aztlan, yang sekarang sudah tidak ada di benua Amerika.

Kota Gurun “Julfar”

source: google

Jika mendengar kata Gurun, tentunya yang terlintas dipikiran kita adalah sebuah kota yang berada di padang pasir di Timur Tengah? Yup, kota yang berada di Dubai ini ditampilkan dengan citra yang modern lengkap dengan aksitektur yang sangat mewah. Tapi, dikarenakan banyaknya gurun yang berterbangan di sekitar kota ini, membuat kota yang satu ini hilang dari peradaban kota Dubai. Dan salah satu kota di gurun yang hilang bak ditelan bumi ini bernama Julfar, yang dulunya dijadikan sebagai pelabuhan dan menjadi kota perdagangan di Teluk Arab.

Nah, itulah beberapa kota yang pernah ada dan hilang dari permukaan bumi ini. –SH–

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *