Anak malas makan tentunya membuat Bunda khawatir karena di masa pertumbuhannya anak membutuhkan asupan nutrisi yang seimbang. Nah, melansir dari halodoc.com, malas makan pada anak biasanya terjadi saat anak menginjak usia satu tahun. Penyebabnya karena di usia tersebut pertumbuhan pada anak menjadi lebih lambat dari sebelumnya sehingga memengaruhi nafsu makannya.

Di samping itu, ada juga faktor lain yang dapat menyebabkan anak menjadi malas dan tidak mau makan, berikut di antaranya:

  1. Stres

Meski stres seringkali menjangkiti orang dewasa, akan tetapi anak-anak juga rentan mengalami stres. Di mana, saat anak-anak diserang perasaan stres, maka dapat menghilangkan nafsu makannya bahkan mereka juga kesulitan untuk tidur. Penyebanya sendiri beragam seperti tekanan orangtua karena nilai akademisnya, kematian hewan peliharaan, kematian keluarga, hingga kasus bullying di sekolah.

  1. Depresi

Sama halnya dengan stres, depresi memang kerap menyerang orang dewasa, namun siapa sangka anak-anak juga mengalaminya. Namun, sayang, beberapa orangtua kesulitan untuk membedakan antara sedih atau depresi. Mengutip laman id.theasianparent.com, ada beberapa ciri-ciri yang dapat diketahui jika anak-anak sedang mengalami depresi seperti anak malas makan, kehilangan minat untuk melakukan sesuatu yang membuatnya bersemangat, dan lain sebagainya.

  1. Konstipasi

Kesulitan buang air besar atau konstipasi juga dapat menyebabkan anak malas untuk makan. Pasalnya, saat anak tidak buang air besar dua sampai tiga hari berturut-turut, maka bisa menyebabkan sembelit dan kembung. Ia pun menjadi tidak bernafsu untuk makan. Untuk itu, supaya sembelitnya hilang sebaiknya obati dulu.

  1. Anorexia Nervosa

Pada kondisi yang ekstrem, anak-anak pun bisa mengalami masalah psikologis pada makanan seperti anorexia nervosa. Yang mana, saat mengalami kondisi ini anak biasanya akan kesulitan untuk makan. Bahkan, parahnya lagi, bisa memunculkan rasa bersalah setelah anak mengonsumsi suatu makanan. Penyebabnya adalah karena ketidakseimbangan kimia otak, faktor genetika, hingga masalah pertumbuhan dan perkembangan.

Beberapa anak memang ada yang tidak mau makan meski sudah dibuatkan makanan kesukaannnya. Tenang saja, tidak usah berkecil hati, Bunda bisa kok menyemangati anak agar mau makan dengan mengikuti beberapa trik, seperti:

  • Berikan makanan dalam porsi kecil tapi sering;
  • Buat waktu makan yang teratur;
  • Sajikan makanan dengan tampilan yang menarik;
  • Variasikan makanan dengan beragam rasa;
  • Hindari memberi minum saat anak makan.

Semoga artikel di atas bermanfaat, ya, Bunda!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *