Pernah terpikir untuk mengambil paket tour ke New Zealand pada kesempatan berlibur berikutnya? Kamu tak akan menyesal. Sebab pilihan tersebut mungkin akan menjadi pilihan terbaik selama hidupmu. New Zealand merupakan negara yang dapat memberikanmu pengalaman unik dan berbeda dengan negara-negara lainnya. Mengocek kantong sedikit lebih dalam akan terbayarkan dengan fakta-fakta unik yang akan kamu temukan saat berlibur ke New Zealand nanti!

Tidak ada ular di New Zealand

Di New Zealand, kamu tidak akan bertemu reptil yang namanya ular. Hal ini dikarenakan New Zealand terletak sangat jauh dari negara-negara lain di dunia dan dipisahkan oleh Samudra Pasifik. Jadi, buat kamu yang takut ular, no worries! Di New Zealand, kamu bisa bebas berkeliling tanpa harus khawatir bertemu reptil yang satu ini.

Berenang bersama kawanan lumba-lumba terbesar

Buat kamu yang punya jiwa adventurer, kamu bisa berkendara dari Selatan Christchurch ke Kaikora. Di sana kamu bisa melihat beberapa kawanan lumba-lumba terbesar yang pernah ada di dunia. Kamu pun bisa berenang bersama lumba-lumba tersebut. Kawanan tersebut bisa terdiri dari 1000 ekor lumba-lumba, lho! Bayangkan, betapa serunya pengalaman yang akan kamu dapatkan.

Kamu dapat merasakan empat musim dalam satu waktu

New Zealand memiliki kondisi geografis yang unik. Mulai dari danau, pantai, hingga gunung es pun ada di sana. Oleh karena itu, jika kamu berpindah dari satu lokasi ke lokasi yang lain, bukannya tidak mungkin kamu merasakan berbagai macam cuaca dan iklim layaknya melalui empat musim dalam sehari.

Bahasa isyarat merupakan bahasa resmi

Saat negara lain hampir tidak ada yang menetapkan Bahasa Isyarat menjadi bahasa resmi, New Zealand berani beda. Selain Bahasa Inggris dan Bahasa Maori, New Zealand juga menetapkan Bahasa Isyarat sebagai bahasa resmi negara.

New Zealand menciptakan bungy jump

Menyukai kegiatan ekstrem seperti bungy jumping? Kamu harus tahu kalau New Zealand merupakan negara yang menciptakan bungy jump pertama kali. Jika kamu ingin memacu adrenalin, kamu bisa pergi ke Queenstown untuk merasakan bungy jump tertinggi dan lompat dari ketinggian 134 meter di atas Sungai Nevis.

Gimana, tertarik untuk merasakan keunikan liburan di New Zealand secara langsung? (Rima)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *